Kategori
Berita Daerah Hiburan Organisasi Pendidikan Pertanian

Kali ini Mahasiswa Stipas Kupang, Melaksanakan Kegiatan Pastoral di Kapela Stasi St. Rafael Bone

Spiritnesia.Com, Oelamasi – Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pastoral Keusukupan Agung Kupang (STIPAS KAK) Semester IV melakukan kegitan Pastoral yamg didampingi langsung oleh Dosen pendamping Grace berre, di Kapela St. Rafael Bone dan disambut baik oleh Pastor Paroki St. Fransiskus dari Asisi BTN Kolhua RD Longginus Bone, dan Ketua Stasi Bone, serta masyarakat atau Umat Stasi Bone, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Demikian pantauan media ini pada saat berjalannya kegiatan yang di lakukan dari Jumad, 20/05/22 sampai Minggu 22/05/22 di Kapela St. Rafael Bone.

“Proviciat kepada ade-ade Maha siswa dari Stipas yang telah memilih dan melakukan pendampingan terhadap umat Kapela St. Rafael Bone,” ujar Rm. Dus Bone.

Saya harap agar ade-ade Mahasiswa akan selalu melakukan pendampingan di Kapela-Kapela pelosok terkususnya Kapela St. Rafael Bone, harapnya.

Pada kesempatan yang sama disampaikan juga Ketua Stasi Bone, bahwa atas nama Ketua Stasi mewakili seluruh umat Stasi Bone, menyampaikan terima kasih kepada para Dosen serta ade-ade mahasiswa Stipas yang sudah memilih dan mau melakukan pendampingan khususnya kepada kami di kapela St. Rafael Bone.

Menurut Ketua Stasi Bone, kami sangat mengharapkan agar Mahasiswa akan terus melakukan pendampingan di Kapela St. Rafael Bone, harapnya.

Sementara itu, Dosen pendamping kegiatan Pastoral Grace Berre, menjelaskan terkait kegiatan tersebut bahwa, kegitan Pastoral yang kita  lakukan ini bertujuan untuk mensosialisasikan serta berdiskusi bersama para umat tentang Liturgi Gereja Katolik, jelas Dorce Berre.

Lebih lanjut Dorce juga menjelaskan bahwa kegiatan pendampingan ini kita sosialisasikan kepada anak-anak Sekami seperti melatih mereka menjadi Misdinar atau putra-putri altar, ujarnya.

“Lebih lanjut kita juga melakukan pendampingan terhadap Orang Mudah Katolik (OMK), seperti bercerita dan berbagi kebahagian, dengan tujuan agar anak muda bisa lebih mencintai gereja.”

Sementa itu Mahasiswa yang lain juga ikut membantu orang tua seperti bekerja kebun, jelasnya.

Lebih lanjut Vita seran, selaku
perwakilan dari Mahasiswa, juga menyampaikan terima kasih kepada Pastor Paroki, Ketua Stasi, Umat, OMK, dan Sekami yang sudah turut hadir dan berpartisipasi dalam pelaksaan kegiatan Pastoral kita ini, ungkap Vita.

“Vita juga menjelaskan bahwa kegiatan ini talah berlangsung dengan baik, aman, tertip dan tetap mematuhi Protokol Kesehatan, bahkan kami sangat berterima kasih karena kegiatan ini disambut baik oleh para umat di Kapela St. Rafael Bone.

Kegiatan Pastoral ini  berlangsung dari jumad 20/05/22  dan akan berakhir pada Minggu, 22/05/22, terangnya.

Dan kegiatan ini bertujuan agar para calon Katekis bisa merasakan langsung kehidupan umat, serta bisa berbagi apa yang diperoleh dari bangku kuliah dan juga bisa dapat belajar dari umat, ucap Vita. (Egy Hello/SN)