Dok. Istimewa Spiritnesia
SPIRITNESIA.COM, KUPANG – PT Hasjrat Abadi, Yamaha Cabang Kupang menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung penguatan pendidikan vokasi di Nusa Tenggara Timur (NTT). Komitmen ini diwujudkan melalui penyerahan donasi tiga unit sepeda motor kepada Politeknik Negeri Kupang (PNK) yang berlangsung di halaman kampus PNK pada Jumat (09/01/2026).
Kepala Cabang PT Hasjrat Abadi Kupang, Simon Petrus Pallo, menjelaskan bahwa donasi ini merupakan bentuk apresiasi Yamaha kepada mahasiswa sekaligus dukungan edukasi mengenai perkembangan teknologi otomotif Yamaha yang telah hadir di NTT sejak tahun 1992.
“Tujuan kami memberikan donasi ini adalah sebagai wujud terima kasih kepada adik-adik mahasiswa, sekaligus memberikan edukasi mengenai motor Yamaha. Kami ingin memotivasi mahasiswa dan dosen agar terus berkembang seiring kemajuan teknologi,” ujar Simon saat diwawancarai awak media.
Lebih lanjut, Simon mengungkapkan harapan besar agar kerja sama ini membuka peluang bagi mahasiswa maupun dosen PNK untuk melakukan studi banding ke Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) hingga ke Jepang. Ia juga menargetkan pembentukan “Kelas Yamaha” di PNK sebagai langkah strategis kerja sama di masa depan.
Direktur Politeknik Negeri Kupang, Janri D. Manafe, S.Sos., M.M., menyambut baik bantuan tersebut dengan rasa syukur. Menurutnya, donasi ini sangat relevan dengan kebutuhan pendidikan vokasi yang memprioritaskan kegiatan praktikum di atas teori.
“Sebagai institusi pendidikan vokasi, mahasiswa kami dituntut untuk lebih banyak melakukan praktik langsung. Donasi motor ini sangat kami butuhkan, khususnya untuk Program Studi Otomotif di Jurusan Teknik Mesin, agar mahasiswa dapat membongkar dan memahami fungsi komponen secara nyata,” jelas Janri.
Janri mengakui bahwa keterbatasan anggaran seringkali menjadi tantangan dalam pengadaan alat praktik. Oleh karena itu, kehadiran Yamaha sebagai mitra industri dinilai sebagai langkah luar biasa dalam mewujudkan konsep link and match antara dunia pendidikan dan dunia industri.
“Ini adalah kado awal tahun yang luar biasa. Kami berharap kolaborasi ini dapat menciptakan peluang usaha dan lapangan kerja bagi lulusan kami, serta memberikan progres positif bagi kedua belah pihak selama satu tahun ke depan,” pungkasnya.
