Lompat ke konten
Beranda » Theadora Usfunan Resmi Melantik Maria R.S. Maranda, Sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa

Theadora Usfunan Resmi Melantik Maria R.S. Maranda, Sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa

Spiritnesia.com, Bajawa – Pengambilan Sumpah Jabatan oleh Ketua Pengadilan Negeri Bajawa, Theadora Usfunan., SH.MH., dan secara resmi melantik, Maria R.S. Maranda., S.H., sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa, Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Demikian pantauan media ini pada saat berlangsungnya kegiatan pengambilan Sumpah jabatan dan pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa di Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Bajawa, Rabu, 06/07/2022.

“Sesuai Surat Keputusan Mahkamah Agung Republik Indonesia (MARI) No:149/KMA /SK/V/2022 Tentang Promosi jabatan Mutasi, Ketua, Wakil Ketua dan Hakim Pengadilan Negeri khususnya di lingkungan Peradilan Umum, Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Menimbang:

A. Bahwa untuk kepentingan dinas dipandang perlu dilakukan pemindahan/pengangkatan Ketua, Wakil Ketua dan Hakim Pengadilan Negeri di Lingkungan Peradilan Umum;

B. Bahwa nama-nama yang tersebut pada lajur 2 sudah mendapatkan pertimbangan dan persetujuan berdasarkan Hasil Keputusan Rapat Tim Promosi dan Mutasi Hakim Mahkamah Agung R.I. Tanggal 27 April 2022:

C. Bahwa formasi serta anggaran belanja Pegawai yang bersangkutan mengizinkan akan pemindahan/pengangkatan tersebut,” jelas Ketua Pengadilan Bajawa itu.

Kekosongan Jabatan lanjut Theadora Usfunan, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa, dalam Dua Tahun terakhir ini benar kosong, dan Puji Tuhan tepatnya pada hari ini akhirnya Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa Maria R.S. Maranda S.H., resmi di lantik.

“Theadora Usfunan SH.MH., juga  mengucapkan proviciat dan selamat bertugas kepada Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa.”

Lebih lanjut, Ia juga mengharapkan agar Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa yang baru dilantik akan menjaga dan menjalankan tugas dan amanah yang sudah dipercayakan.

Dan semoga kita semua dapat mempertanggungjawabkan amanah dan kepercayaan yang sudah diberikan kepada kita, mari kita menjaga semangat kebersamaan dan kekeluargaan yang selama ini sudah kita pertahankan di Pengadilan Negeri Bajawa, dan mari kita bekerja sesuai dengan aturan yang ada.

Seperti di saksikan awak media ini bahwa acara pengambilan sumpah dan pelantikan dilaksanakan dengan tertib dan penuh hikmah, dan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid -19.

Turut hadir dalam upacara  pengambilan sumpah dan pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Negeri Bajawa antara lain, Ketua Pengadilan Negeri Agama Ngada, Kejaksaan Negeri Bajawa, Forkompinda Kabupaten Ngada, Para Hakim, Pejabat Fungsional, dan Struktural serta seluruh Pegawai Pengadilan Negeri Bajawa. (SN/Charles Usfunan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *